Terungkap! Ini Firasat Buruk Adik Fransiska Korban Sipil Helikopter TNI

ilustrasi


Keluarga Fransiska Nila Agustin (24), salah satu korban helikopter jauh di Kalasan, Sleman, Yogyakarta kini masih dirundung duka yang mendalam. Ibu kandung Fransiska, Sriwidati (55), hanya bisa menangis di samping peti jenazah putri keduanya.

Sriwidati masih tidak percaya putrinya meninggal dunia dengan cara yang amat tragis.

Rencana menikah

Fransisca sempat bercerita kepada salah satu pamannya, Bambang Suprapto bahwa dia berencana akan menikah seusai Lebaran, tepatnya pada Agustus mendatang.

Menurut Bambang, keponakannya sempat mengutarakan akan menikah pada tahun ini usai Lebaran.

“Ya dia sering bercerita, dan kapan itu dia bilang ke saya besok ke sini ya om, kalau pas nikah, sekitar bulan Agustus, namun dirinya tidak menyebutkan siapa calonnya,” ujar Bambang di rumah duka di Desa Kradenan, Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah.

Fransiska diketahui merupakan calon istri Serka Rahmad, anggota Skadron 11 Serbu Penerbang TNI AD. Hubungan antara keduan korban, sudah direstui orangtua Fransisca. Kakak Fransisca sendiri juga seorang TNI Angkatan Udara yang bertugas di Mataram.

Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Jaswandi kepada wartawan seusai melakukan koordinasi dengan keluarga di RSPAU Hardjolukito Yogyakarta, Jumat (8/7/2016) pukul 22.45 WIB, mengatakan keduanya merupakan sepasang kekasih.

Menurut Jaswandi, TNI AD juga sudah berkomunikasi dengan orangtua Fransisca. Orangtua atau keluarga membenarkannya.

“Orangtuanya sudah kita tanya dan betul,” kata Jaswandi sebagaimana dilansir DetikNews.

Firasat buruk

Sebelum peristiwa tragis itu terjadi, Bayu Sigit Pamungkas (18), adik Fransiska ternyata mempunyai firasat buruk.

Bayu rupanya sempat melarang kakaknya pergi ke Yogyakarta dengan menumpang heli nahas itu.

Pelajar salah satu SMA di Solo itu bercerita, sebelum kakaknya pergi dari rumah, Fransiska sempat menyuruhnya mencarikan taksi.

“Minta dicarikan taksi untuk ke Bandara Adi Sumarmo,” tutur Bayu saat ditemui di RS Hardjolukito, Jumat (08/07/2016) malam.

Ternyata, kata dia, sulit mencari taksi. Bayu pun meminta kakaknya untuk membatalkan keberangkatan. Namun, Fransiska bersikeras.

Bayu adalah orang terakhir yang berbicara dengan Fransiska sebelum dia tewas dalam kecelakaan heli.

Bayu mengaku mengetahui kecelakaan heli dari berita di televisi ditambah dengan pesan berantai yang diterimanya via BBM.

“Saya langsung cari tahu dan minta tolong antar om ke Yogya,” ucap Bayu sebagaimana dilansir Liputan6.

Lebih lanjut Bayu mengatakan tidak mau melihat jasad kakaknya. Ia memilih melihat melalui foto. Saat orangtuanya berada di dalam ruangan rumah sakit, ia memilih menunggu di halaman.

sumber: simomot

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Terungkap! Ini Firasat Buruk Adik Fransiska Korban Sipil Helikopter TNI"

Post a Comment

Silahkan Berkomentar Dengan Sopan & Dilarang Menyertakan Link Aktive